Answer & Question

Ada beberapa pertanyaan umum yang sering ditanyakan oleh masyarakat tentang kanker dan perawatan paliatif.

Apakah terapi paliatif itu?

Terapi paliatif adalah terapi yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien yang menderita penyakit berat mematikan seperti kanker. Tujuan dari terapi paliatif bukanlah menyembuhkan tetatpi mengurangi keluhan dan gejalan dari penyakitnya. Terapi paliatif disebut juga terapi suportif, comfort care, symtoms management.


Kapan terapi paliatif diberikan pada pasien kanker?

Terapi paliatif diberikan selama pasien menderita kanker sampai akhir hayat.


Siapa yang memberikan terapi paliatif?

Pemberian terapi paliatif biasanya melibatkan berbagai bidang seperti dokter spesialis kanker, psikolog, anestesiolog, perawat, dietician, apoteker dan relawan. Tujuan utama adalah memberikan kualitas hidup terbaik selama sisa hidup pasien.


Apakah jika seorang pasien mendapatkan terapi paliatif dia tidak akan diberikan terapi kanker?

Tidak, terapi paliatif bukan berarti menghentikan semua pengobatan kanker. Tetapi apabila pasien dalam tahap dimana terapi kanker tersebut tidak lagi menghasilkan perbaikan medis maka terapi paliatif menjadi hal utama.


Dimana pasien kanker dapat menjalani terapi paliatif?

Pasien dapat dirawat di rumah sakit maupun dirumah sendiri dibaawah supervise dokter keluarga. Terapi paliatif disediakan di rumah sakit yang mampu menangani pasien-pasien kanker.


Kirim Pertanyaan